Lukisan Tiga Warna

Published by ALAM on

Perputaran roda waktu seperti roda-roda mobil F1, begitu cepat rasanya melewati tahun dengan angka yang cukup indah dan terdiri dari tiga angka 0, 1, dan 2 yaitu 2010. Apa arti 2010 bagi kamu? apa yang sudah dilakukan? apakah kamu sudah melakukan yang lebih baik dari 2011? Entahlah… 🙂

Bagi saya, ada tiga warna dasar yang terlukis dalam sebuah kanvas indah bernama 2010. Tiga warna dasar tersebut adalah Mimpi, Kewajiban dan Tanggung Jawab. Mimpi adalah sebuah drama yang menceritakan bagaimana usaha saya untuk meraih mimpi yang selama ini selalu menjadi bunga semerbak dibalik terpejamnya mata di atas empuknya kasur di kamar. Usaha itu berupa menyelesaikan tugas-tugas pemberian dosen untuk menempuh suatu keberhasilan mencari ilmu secara formal di kampus, kuliah itulah yang saya sebut sebagai usaha. Kewajiban merupakan sebuah kompisisi dari usaha yang saya tuliskan di atas, kewajiban inilah yang menopang berlangsungnya sebuah usaha untuk meraih Mimpi dan menentukan masa depan usaha untuk melanjutkan perjuangan melintasi sebuah rintangan berupa kehidupan. Ya, kewajiban ini lebih tepatnya disebut sebagai kegiatan saya di rumah sebagai anak dari keluarga kecil dengan ekonomi pas-pasan dan berkuliah tidak jauh dari tempat saya lahir. Tinggal di rumah sendiri ada nilai plus-negative dibanding dari teman-teman Mahasiswa lain yang nge-kos ataupun mengontrak di sekitar kampus. Mereka -Mahasiswa kos-kosan- bebas mengeksplorasi kepercayaan orang tua dengan berbagai aktivitas menarik di kampus, tapi hal itu tidak bisa dilakukan orang yang tinggal di rumah sendiri ditambah dengan ke-over-protectiv-an orang tua yang sering kali membuat jengkel lantaran tidak sesuai dengan keinginan di hati, orang tua punya alasan sendiri, kita punya alasan sendiri. Oleh karena itu alangkah baiknya kalau kita bicarakan secara baik-baik.

Warna selanjutnya adalah Tanggung Jawab, Menjadi sebuah kepala dalam sebuah organisasi di perlukan sikap leadership. Organisasi atau komunitas merupakan ajang untuk melatih kemampuan kita dalam memimpin sebuah tim. Tahun 2010 bagi saya tidak terlepas dengan Tanggung Jawab saya sebagai chairman/klebun dari Komunitas yang sedang tumbuh, yaitu komunitas Blogger Madura, Plat-M. Awal tahun 2010-pun saya menjalani kepercayaan dari deklarator Plat-M. Komunitas ini ibarat sebuah jembatan saya dalam mengarungi seluruh kehidupan yang ada di dunia lain nan jauh di mata. Komunitas ini mengenalkan diri saya tentang betapa luasnya negeri ini, betapa bodohnya saya kalau terlalu mengagung-agungkan ilmu yang didapat di “dalam negeri”. Periode Januari – Desember 2010, Plat-M selalu menghiasi daftar tugas saya di salah satu catatan saya. Menjadi sesuatu yang seolah sudah mengalir secara ilmiah ke dalam tubuh. Plat-M memberikan saya berbagai pengalaman yang sangat inspiratif dan luar biasa.

Tiga warna itu bercampur dalam sebuah kanvas yang berlukiskan senyuman, gelak-tawa, sedih, bahagia, dan persaudaraan. Campuran tiga warna itu yang menjadi sebuah mixer yang mencampur seluruh komposisi makanan yang ada di dalamnya, tercampur satu demi satu secara perlahan tapi pasti. Harapan di tahun 2011 semoga lebih baik dari 2010. Amin ya Rab..

Categories: #ALAMelihat

ALAM

blogger and founder @plat_m, think about Indonesia, act in Madura, studying smart city, community developer, @limaura_'s husband | E: nurwahyualamsyah@gmail.com | LINE: @wahyualam

0 Comments

Berikan Komentar

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.