Kampus Harvard, Jumatan dan Masakan Indonesia

wahyualam.com - NTU kampus taiwan rasa eropa

Jumat artinya kami harus pergi ke Masjid. Jumatan. Berangkat dari dormitory bersama-sama teman mahasiswa Indonesia yang lain. Kemal harus berboncengan dengan Pak Sani karena keterbatasan sepeda.

Sambil menunggu lampu merah di dekat parkiran YouBike, Pak Sani turun dari sepeda dan menempelkan kartu di samping sepeda, seketika Pak Sani dapat mencabut sepeda berwarna oranye dan menggunakannya. Kini tak ada yang berboncengan. Semua menggunakan sepeda satu persatu. (more…)

Puisi untuk Chiang Kai-Shek

View this post on Instagram Chiang Kai-Shek Memorial Hall Station. Atau lebih muda disebut CKS Memorial Hall. Ini adalah platform MRT sebelum menuju lokasi. Turun dari MRT langsung ada petunjuk yang lengkap menuju CKS Memorial Hall. #MRT #MetroTaipei #CKSMemorialHall #Underground #Station #ALAMTaiwan A post shared by ALAM (@wahyualam) on Oct Read more…

Melihat Taipei 101 yang Menawan

Aku melangkah pelan-pelan menikmati udara sejuk pagi. Terkadang berjalan sendirian begini memberikan kenikmatan yang… Ah, susah dijelaskan, meski harus pakai kamus Oxford sekalipun, ngga bakal dapat menjelaskan kenikmatan ketika kalian melakukan solo trip. Menghabiskan waktu dengan diri sendiri itu terkadang perlu. Quality time with yourself! View this post on Instagram Read more…

Sholat Jumat di Taipei Grand Mosque

saide kemal alam ke masjid

Hari Jum’at.

Jika di Madura, Jum’at adalah hari pendek. semua kegiatan perkantoran dan perniagaan akan terhenti saat pukul sebelas. Bahkan beberapa toko tutup. Jalanan sepi, tidak banyak yang bepergian. Bis ELF yang biasa beroperasi rute Bangkalan – Pamekasan pun sepi penumpang. Anak-anak sekolah pulang lebih cepat dari biasanya. Santri bergembira karena hari libur. Mungkin yang sibuk adalah petugas Masjid yang bersiap-siap menerima tamu. Segala sudut Masjid dibersihkan, lantai disapu, sajadah panjang digelar, dan jika sudah waktunya speaker TOA dinyalakan. Surah Jum’ah berkumandang menyusuri jalanan desa, kampung, hingga alun-alun kota. Tidak lama kemudian para laki-laki bergerak bersama-sama menuju Masjid. Ibarat sebuah magnet, Masjid menarik semua lelaki untuk datang, menunaikan ibadah sholat Jum’at berjema’ah. Mereka memakai kemeja dan sarung yang paling baru, tidak lupa dengan peci dan minyak wanginya. Di kantong kemeja sudah ada selembar Rupiah untuk infaq. Kegiatan sepertinya selalu terjadi, setiap hari Jum’at. (more…)

Mencari Merlion di Singapura

singapura - wahyu plat-m

“Kok aku lupa ya dimana keluarnya.” Katanya.

Mungkin karena waktu ke Singapura beberapa waktu lalu ia turun di terminal 3, sekarang yang kami lewati adalah terminal 2. Wajarlah jika dia bingung.

Selanjutnya kami harus melewati pemeriksaan imigrasi di Singapura. Kami harus mengisi formulir. Intinya kami harus menulis dimana kita menginap dan akan tinggal berapa hari di Singapura. Menurut Kapten Kemal, kami diminta menuliskan Prince of Wales di tempat menginap. Kami mengikuti instruksi kapten Kemal. (more…)

Selfie di Bandara Changi

selfie wahyualam @ ChangiSelfie. Yes, itu hal pertama ketika aku keluar dari cerobong pesawat. One picture, please! – kampungan? Okelah!

Begitu keluar dari pintu pesawat. Sudah terasa kecanggihan bandara Changi. Bandara Changi adalah merupakan salah satu fasilitas penerbangan terbaik di Asia dan dunia. Bandara ini dikelola oleh Otoritas Penerbangan Sipil Singapura (CAAS). Bandara Changi juga merupakan pangkalan Singapore Airlines, SilkAir, Valuair, dan Tiger Airways. (more…)

Shalat Dzuhur di Masjid Keduapuluh Satu

Masjid Raya Ketapang DajaRasa heran selalu menghantui ketika aku pergi ke Arosbaya. Salah satu kecamatan di Bangkalan yang berada di sisi utara Bangkalan. Rasa heran itu disebabkan banyaknya Masjid yang dibangun di sisi utara jalan raya. Banyak Masjid seperti berjejer di sepanjang jalan Bancaran hingga Arosbaya. Nah, suatu hari, di dalam perjalanan ke air terjun toroan, aku akan menghitung ada berapa Masjid di sisi utara dan selatan ruas jalan di utara Madura. Penasaran hasilnya? Ikuti terus tulisan ini! (more…)